September 30, 2023
tips memilih bank tanpa biaya admin

Tips Memilih Bank Tanpa Biaya Admin

Kegiatan investasi untuk masa depan dapat Anda lakukan dengan menggunakan beberapa produk finansial. Seperti yang diketahui, generasi milenial saat ini mulai tertarik untuk melakukan kegiatan investasi menggunakan crypto hingga emas. Nilai keuntungan yang cukup tinggi memang sangatlah menggiurkan, sekalipun risiko yang didapat cukup beragam.

Namun jangan sepelekan investasi dengan cara konvensional, yaitu menabung di bank. Fasilitas menabung di bank sangatlah menguntungkan. Terlebih jika disini Anda memperoleh rekomendasi Bank yang tidak memiliki biaya admin. Lalu kira-kira apa tips memilih bank tanpa biaya admin? Untuk mengetahuinya Anda perlu membaca ulasan di bawah ini.

Apa Tips dan Rekomendasi Bank Tanpa Biaya Admin?

 

Penawaran tabungan tanpa adanya biaya admin jelas akan membuat Anda merasa diuntungkan. Karena nantinya dana yang tersimpan tidak akan dipotong. Namun sebaliknya, Anda akan menerima dana tambahan dari bunga yang ditawarkan oleh bank. Jadi sebaiknya disini Anda perlu pintar dalam menentukan bank yang benar-benar tepat untuk dijadikan sebagai tempat menabung.

Saat menabung di bank, keuntungan yang bisa diperoleh memang cukup menggiurkan. Keuntungan tersebut merupakan salah satu yang menjadi alasan utama mengapa hampir banyak orang yang suka menabung di bank. Harapannya tentu saja yaitu dana yang disimpan oleh mereka di bank nantinya bisa bertambah oleh adanya bunga dan imbalan yang diberikan oleh pihak bank itu sendiri.

Faktanya bunga memang bukan merupakan satu-satunya faktor yang perlu untuk Anda perhatikan ketika ingin memilih bank untuk menabung. Anda juga harus memperhatikan faktor jaminan keamanan, hingga besaran biaya admin bulanan yang dibebankan oleh pihak bank tersebut. Tentunya Anda tidak mau jika dana yang disimpan justru akan berkurang oleh karena adanya biaya admin.

Jadi sebelum nantinya Anda mengenal produk tabungan tanpa adanya biaya admin, maka Anda harus mengetahui terlebih dahulu bagaimana cara mencari orang yang tepat supaya hal tersebut bisa memaksimalkan perencanaan finansial Anda untuk masa depan.

Biaya administrasi bulanan merupakan biaya yang dibebankan oleh pihak bank kepada nasabah sebagai ganti jasa penyimpanan. Besaran biaya admin bulanan tersebut yang berbeda-beda tergantung dari kebijakan bank.

Ada beberapa bank yang membebaskan biaya admin bulanan bagi para nasabahnya. Ketentuan tersebut tentunya akan sangat menguntungkan bagi nasabah. Berikut ini adalah rekomendasi bank yang membebaskan biaya admin bagi para nasabah.

CIMB Niaga

Rekomendasi bank untuk menabung tanpa harus membayar biaya admin yang pertama yaitu tabungan CIMB niaga. Tabungan OCTO Savers dari CMB niaga ini memang cocok bagi Anda yang berjiwa muda. Selain nantinya Anda tidak akan dikenakan biaya admin, tabungan tersebut memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi online kapanpun dan dimanapun. Selain itu juga kesempatan untuk memperoleh promo spesial juga terbuka lebar.

TabunganKu

Untuk rekomendasi yang kedua yaitu tabunganku. Tabunganku adalah tabungan yang memiliki syarat yang mudah dan juga tanpa dikenakan biaya admin. Tabunganku merupakan langkah dari pemerintah yang bekerjasama dengan beberapa bank guna mewujudkan gerakan Indonesia menabung.

Program tersebut diluncurkan awal kali pada tahun 2010. Dengan menghilangkan adanya biaya admin, maka diharapkan masyarakat semakin tertarik untuk melakukan aktivitas menabung di bank. Target nasabah tentunya adalah semua warga Negara Indonesia, baik itu yang masih berusia dini hingga dewasa.

Menemukan pola hidup menabung serta terhindar dari kebiasaan konsumtif, merupakan hal yang perlu dididik sejak dini. Menggunakan tabunganku sangat disarankan bagi Anda yang ingin menabung tanpa adanya biaya admin.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *